Ads

Friday 24 August 2018

Sebenarnya kamu mau jadi apa? tanyakan itu pada dirimu sebelum 4 hal ini terjadi padamu.


Sebenarnya kamu mau jadi apa, tanyakan ini pada dirimu sebelum 4 hal ini terjadi padamu.  Saat kamu merasa sudah tidak lagi begitu menikmati apa yang memang sudah sering kamu lakukan di dalam keseharianmu. Maka di saat itulah kamu berada dalam kondisi yang akan sedikit membinggungkanmu. Mungkin kamu akan mulai bertanya pada dirimu sendiri. Apa yang memang betul-betul kamu inginkan dan lakukan?. Kenapa kamu merasa harimu begitu membingungkanmu. 
Sebenarnya semua itu terjadi karena kamu bisa saja tidak merencanakan sesuatu atau kamu memang salah cara dalam menjalani keseharianmu. Asalkan kamu tahu bahwa dalam hidup ini orang-orang tidak begitu sepenuhnya menikmati kesenangan atau apa yang mereka senangi dalam keseharian mereka. Karena banyak hal yang terjadi di lingkungan itu sendiri yang berkaitan terhadap dirimu. Contohnya saat kamu berada di dekat orang yang sedang mengalami rasa sedih karena baru mengalami musibah tertentu. Maka kamu yang mungkin adalah orang terdekatnya juga ikut merasakan kesedihan. Padahal sebelumnya kamu memang menikmati kesenangan tertentu yang mungkin memang telah kamu rencanakan.



Maka bisa saja karena hal itu membuat kamu lupa atas apa yang telah kamu rencanakan atau sesuatu yang baru kamu pikirkan hilang begitu saja.



Memang tidak mudah dalam memulai sesuatu. Namun bagaimanapun itu kamu harus merencanakanya. Juga perlu kamu tahu bahwa tidak semua hal bisa kamu tunda.Sebagaimana ungkapan mengatakan "time is money". ya lebih dari itu banyak hal yang jangan sampai terlewati dan membuat kamu tidak menjadi dirimu di masa depan.



Berikut 4 hal yang perlu kamu renungi tersebut.



1. Masa remaja sebelum masa dewasa.



Selagi kamu remaja maka banyak hal yang kamu bisa lakukan. Maka gunakanlah masa remajamu untuk sesuatu yang positif. Seperti mencoba hal baru yang kamu senangi dan membuat kamu penasaran karenanya. Bisa jadi hal tersebut nantinya membuatmu senang dan hobi menjalaninya. Tahukah kamu jika kamu hobi dalam suatu hal, maka itu akan bisa berpotensi menghasilkan untukmu di masa depan. Namun ketika kamu sudah di katakan berumur alias dewasa, maka banyak tanggung jawab atau beban yang harus kamu pikirkan dan lakukan. Karena masa dewasa bukan lagi masa kamu untuk banyak mencoba hal baru. Namun masa di mana kamu harus melakukan apa saja yang bisa membuatmu menghasilkan sesuatu. Itu akan membatasimu untuk banyak bersenang-senang atau mencoba hal baru.



2. Masa lajang sebelum kamu berumah tangga.



Saat kamu masih single maka kamu masih bisa merencanakan sesuatu untuk benar-benar kamu lakukan nantinya. Seperti menabung untuk nantinya bisa membuka sebuah usaha. Yang jelas usaha tersebut bisa memenuhi kebutuhanmu bahkan sampai kamu berumah tangga. Namun jika kamu sudah berumah tangga, maka kamu akan terpaku untuk hal yang sifatnya menghasilkan cepat. Seperti kerja apa aja yang penting sebuah penghasilan untuk sesuatu yang menjadi tanggung jawabmu. Seperti menafkahi istri dan anakmu.



3.Masa muda sebelum masa tua.



Saat kamu muda kamu bisa di katakan mempunyai banyak jalan untuk menghasilkan sesuatu. Kamu mungkin bisa melukukan apa yang memang sulit bagi orang yang sudah tua untuk melakukannya. Seperti kegiatan yang banyak membutuhkan tenaga dan pikiran. Apalagi hal tersebut berkaitan dengan pekerjaan yang menghasilkan uang. Maka dari itu kamu bisa menabung untuk nantinya buka usaha sendiri jika memang ada niat. Namun jika kamu sudah tua, yaahh apa di kata. Tenaga sudah berkurang, apalagi merencanakan sesuatu untuk kamu nikmati nantinya namun sudah telat dong.





4. Masa senang sebelum masa sulit.



Saat kamu bisa di katakan lagi murah rezeki atau sedang tidak banyak beban maka saat itulah kamu mungkin betul-betul punya kesempatan untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat untuk masa depanmu. Seperti merencanakan apa yang mau kamu buat, seperti membuka usaha dan sebagainya. Jangan malah terjebak dalam kesenangan sementara yang akhirnya nanti habis sia-sia.



Itulah beberapa hal yang perlu kamu renungi saat kamu binggung mau melakukan apa dan kamu sebenarnya mau jadi apa. Yang jelas apapun keinginanmu maka jalanilah hidup dengan bijak.

No comments:

Post a Comment

Jika ada yang ingin menanggapi atau bertanya silahkan berkomentar.